Melaksanakan Debat sesuai Peran yang Telah Ditetapkan

5/5 - (1 vote)

Kamu telah berhasil menentukan mosi untuk diperdebatkan, menyusun pendapat yang mendukung mosi dan pendapat yang menolak mosi, serta menyusun teks debat. Dalam bagian ini, kamu akan melaksanakan debat sesuai peran yang telah ditetapkan serta menanggapi pendapat dari kelompok lawan dan mempertahankan pendapat disertai argumen yang mendukung.

 

Sebelum memulai berdebat, tatalah ruang kelas menjadi tempat yang nyaman untuk sebuah kegiatan debat. Sepakatilah tata tertib debat kelas yang akan dilakukan. Mintalah pendapat dan masukan guru atas tata tertib yang kamu sepakati.

Beberapa hal yang perlu kamu sepakati sebagai tata tertib antara lain lamanya menyampaikan pendapat dan mendapatkan tanggapan, lamanya debat akan dilangsungkan, siapa yang memimpin dan apa saja tugasnya, serta bagaimana pembagian peran dalam debat.

Tugas
Lakukan debat dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  1. Pembicara I dari kelompok afirmasi menyampaikan argumentasi pembuka (Pemahaman topik, permasalahan, analisis) secara umum yang menunjukkan bahwa mereka mendukung mosi.
  2. Pembicara I dari regu oposisi menyampaikan argumentasi pembuka (Pemahaman topik, permasalahan, analisis) secara umum yang menunjukan mereka tidk setuju dengan mosi.
  3. Pada babak pertama ini tidak diperkenankan melakukan interupsi.
  4. Peserta II dari regu afirmasi menyampaikan dan memperkuat argumentasi yang disampaikan pembicara I.
  5. Peserta II dari regu oposisi menyampaikan dan memperkuat argumentasi yang disampaikan pembicara I.
  6. Peserta III dari regu afirmasi menyampaikan dan memperkuat argumentasi yang disampaikan pembicara I dan II sekaligus menyampaikan kesimpulan terhadap mosi.
  7. Peserta III dari regu oposisi menyampaikan dan memperkuat argumentasi yang disampaikan pembicara I dan II sekaligus menyampaikan kesimpulan terhadap mosi.
  8. Tim Lawan dapat melakukan interupsi dimulai pada Pembicara II, dua menit setelah pembicara memaparkan argumentasi. Dengan maksimal dua kali interupsi & waktu 30 detik pada satu kali interupsi. Interupsi dilarang pada 1 menit terakhir.
  9. Pemberian interupsi harus atas seizin moderator.
  10. Waktu yang diberikan kepada setiap regu maksimal lima menit.

Laksanakanlah debat sesuai dengan tata tertib yang telah disepakati.

Ringkasan

1) Debat adalah proses saling bertukar pendapat untuk membahas suatu isu dengan masing-masing pihak yang berdebat memberi alasan. Apabila perlu, ditambah dengan informasi, bukti, dan data untuk mempertahankan pendapat masing-masing. Hasil debat biasanya menghasilkan sudut pandang baru yang bisa diterima kedua belah pihak.

2) Unsur-unsur debat adalah
(a) mosi,
(b) tim afirmasi,
(c) tim oposisi,
(d) tim netral,penonton/ juri yang dipanggil,
(e) moderator, dan
(f) penulis.

3) Mosi adalah permasalahan yang diperdebatkan. Kamu bisa mengetahuinya dari judul dan pendapat yang disampaikan pihak-pihak yang berdebat.

4) Ragam bahasa yang digunakan dalam debat adalah ragam ilmiah yang harus memenuhi ciri:
(a) sesuai dengan kaidah bahasa baku, baik kaidah tata ejaan maupun tata bahasa (pembentukkan kata, frasa, klausa, kalimat, dan paragraf);
(b) Ide yang diungkapkan harus benar sesuai dengan fakta dan dapat diterima akal sehat (logis), harus tepat, dan hanya memiliki satu makna, padat, langsung menuju sasaran, runtun dan sistematis dan tersaji sebagai kalimat efektif; dan
(c) Kata yang dipilih memiliki makna sebenarnya (denotatif)